Rabu, 20 April 2011

ALUN-ALUN KOTA PROBOLINGGO


Alun-alun Kota Probolinggo (AAKP) merupakan salah satu tempat hiburan alternatif yang banyak dikunjungi masyarakat.  Obyek ini terletak di tengah kota, sehingga sangat memudahkan masyarakat untuk berkunjung. Terdapat beberapa bangunan penting mengelilingi alun-alun tersebut, seperti, Perpustakaan, Penjara, Masjid, Kantor DPRD, dan Stasiun.
Selain lapangan, di AAKP terdapat wahana-taman bermain anak. Tidak ketinggalan disediakan taman bunga yang makin menambah keindahan dan keasrian AAKP. Hal inilah yang sering membuat masyarakat menjadi gemar melakukan OR pada tiap hari Jumat dan Minggu.
        Di tempat ini bagi yang gemar bersantai sambil menikmati jajanan khas pedagang kaki-5, khususnya hari Minggu pagi saat event “Sunday Morning”. Pengunjung akan menemui aneka jajanan yang hanya diperdagangkan pada hari itu saja. Selain itu pengunjung akan dimanjakan dengan keindahan aneka tanaman hias yang diperdagangkan dengan harga terjangkau.Tidak dikenakan biaya untuk masuk alun-alun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar